Laman

28 Jan 2012

Menggunakan Aplikasi Dropbox

Internet (kependekan dari interconnection-networking) ialah sistem global dari seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia, pengguna Internet saat ini semakin berkembang pesat dan telah mewujudkan budaya Internet. Internet juga mempunyai pengaruh yang besar atas ilmu, dan pandangan dunia. Dengan hanya berpandukan mesin pencari seperti Google, pengguna di seluruh dunia mempunyai akses Internet yang mudah atas bermacam-macam informasi. disini saya akan mengulas sedikit mengenai aplikasi yang mempermudah kita untuk mengakses apapun tentang anda melalu akses Dropbox.

Dropbox adalah layanan gratis yang memungkinkan Anda membawa semua foto, dokumen, dan video mana saja. File apapun Anda simpan pada Dropbox Anda juga akan secara otomatis menyimpan ke semua komputer Anda, telepon, dan bahkan dengan Dropbox situs. Ini berarti bahwa Anda dapat mulai bekerja pada komputer Anda di sekolah atau kantor, dan menyelesaikan pada komputer di rumah Anda. 
Setiap file yang Anda simpan pada Dropbox juga langsung menyimpan ke komputer Anda, telepon, dan situs web Dropbox, file Anda selalu tersedia dari situs web Dropbox aman. bukan itu saja Dropbox bekerja dengan Windows, Mac, Linux, iPad, iPhone, Android dan BlackBerry disaat bekerja bahkan saat offline.
Aplikasi Dropbox dilinux (ubuntu 11.10) secara otomatis sudah terinstal, Saya memakai Ultimate Edition 3.0 yang yang sudah tersedia dan Daemon Dropbox bekerja dengan baik pada semua server Linux 32-bit dan 64-bit. Apabila aplikasi belum terinstal maka untuk menginstal, jalankan perintah berikut dalam terminal Linux Anda.  

32-bit: 
cd ~ & & wget-O - http://www.dropbox.com/download?plat=lnx.x86 | tar xzf - 

64-bit:
cd ~ & & wget-O - http://www.dropbox.com/download?plat=lnx.x86_64 | tar xzf -

Selanjutnya, jalankan daemon Dropbox dari folder yang baru dibuat dropbox-dist..

Setelah Anda menginstal Dropbox pada komputer Anda, fnlder Dropbox dibuat. maka akan tersedia buku petunjuk penggunaan aplikasi dropbox pdf dan membaca serta mempelajari panduannya , maka itu berarti Anda tidak punya masalah menemukan folder Dropbox:).
  
Jika Anda menjalankan pada server Dropbox Anda untuk pertama kalinya, Anda akan diminta untuk copy dan paste link dalam browser bekerja untuk membuat account baru atau menambahkan server Anda ke account yang ada. Setelah Anda melakukannya, Dropbox folder akan dibuat dalam direktori home Anda. Ambil script CLI untuk mengontrol Dropbox dari baris perintah. Untuk akses mudah, membuat symlink ke script mana saja di PATH Anda. Dan mulai saat ini anda tid`k perlu lagi untuk meng-email semua data anda.


bisa download disini :

Download Dropbox
Simplify your life

Ubuntu (.deb)
64-bit
32-bit
Fedora (.rpm)
64-bit
32-bit
Debian (.deb)
64-bit
32-bit


Compile from Source
Setelah saya menggunakan Aplikasi Dropbox ini banyak kemudahan untuk mengirim foto, file, data dan berbagi apapun melalui akses Dropbox jadi lebih mudah. silakan dicoba dan nikmati kemudahannya.

ini ada tambahan untuk bisa mempelajari aplikasi dropbox mengenai tutorial, configurasi dan petunjuk manualnya klik disini


 Sumber : www.dropbox.com

20 Jan 2012

TIPS MEMILiH VARIASI LINUX BAGI PEMULA

Linux sebagai sistem operasi opensource memungkinkan banyak orang untuk turut berpartisipasi dan ini merupakan salah satu kelebihan Linux sebagai sistem operasi, banyak variasi dan aplikasi yang dapat anda temukan. Namun bagi pemula, banyaknya variasi atau lebih dikenal sebagai distro ini dapat membuat bingung. Kurangnya pemahaman tentang Linux ditambah banyaknya variasi dapat membuat seorang pemula menjadi kaget dan mengurungkan niatnya untuk mencicipi sistem operasi ini.
Setelah Anda memutuskan untuk mulai ber-Linux ria, keputusan pertama yang harus diambil adalah memilih distribusi Linux, atau yang lebih dikenal dengan distro, singkatan dari distribution (eng). Mengapa harus memilih salah satu ?

pertama karena sekarang ini terdapat puluhan perusahaan yang mengeluarkan distro, dan puluhan lagi distro yang dikeluarkan oleh perorangan dan organisasi nonkomersial. Distro yang tersedia mulai dari distro sederhana yang muat dalam satu disket, sampai mega distro yang dikemas dalam DVD. Sebagai pemula, pemilihan distro harus mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut :
  1. Ketersediaan
  2. Popularitas
  3. Dukungan
  4. Kemudahan Instalasi
  5. Kemudahan dan kenyamanan penggunaan atau operasional
  6. Pengenalan dan dukungan terhadap hardware dan aplikasi2 terbaru
  7. Dukungan teknis dari komunitas pengguna maupun vendor
  8. Keindahan dan kecantikan penampilan desktop
Berdasarkan pertimbangan di atas maka bagi pemula, distro linux yang di sarankan antara lain :
1.Opensuse
openSUSE berawal dari kata SUSE. SUSE yang sebelumnya bernama SUSE Linux dan SuSE Linux Professional,, adalah salah satu distro Linux yang berasal dari Jerman. SUSE awalnya merupakan pengembangan dari distro Slackware namun kemudian menjadi varian tersendiri yang populer.
Kekuatan utama Opensuse,  distro asal Jerman yang sudah diakuisisi oleh Novell inc, ini ada di kemudahan instalasi, penggunaan serta administrasi sistem berkat tool yang bernama YAST. Seseorang yang baru pertama kali menggunakan linux pun akan sangat mudah menginstall dan meng-admin OpenSuse ini. semua hardware terdeteksi dengan baik dan bekerja sempurna. GUI (graphichal user interface) yang dipake secara default adalah KDE versi 4.

2. Ubuntu
Ubuntu merupakan distro linux paling populer dan paling banyak di download saat ini di seluruh dunia, setidaknya menurut Distrowatch, Kekuatan utama distro asal Afrika Selatan ini, selain kemudahan instalasi adalah dukungan dari komunitas pengguna yang sangat besar. Sayang, setelah proses instalasi, ada beberapa hardware saya  tidak terdeteksi dan tidak bekerja dengan baik, misal modem 56k dan wireless LAN ( wifi ) atheros saya. Hal ini tidak terjadi pada Opensuse. tetapi berkat dukungan komunitas, hal ini bisa terselasaikan dalam waktu singkat. Pemula di linux akan sangat terbantu dengan komunitas ini. hanya tinggal join di milis pengguna ubuntu, semua permasalahan teknis yg dihadapi, akan dengan sangat cepat diberikan solusi.
Administrasi software juga sangat baik, sama dengan turunan Debian yg lain, menggunakan perintah apt-get atau synaptic yang berbasis GUI. Salah satu distro turunan dari ubuntu ini adalah UbuntuME dan satu lagi yang sudah menggunakan bahasa Indonesia secara penuh yaitu BlankOn LInux

3. PC linux OS
Simple dan Elegan. proses instalasinya termasuk mudah dan cepat, walaupun bukan yang tercepat. Hanya kalah dari Mandriva dan Ubuntu. Sama dengan distro dgn GUI KDE lainnya, pengoperasian PCLinuxOS sangat mudah, bagi yg telanjur familiar dengan winshit, hanya butuh waktu paling lama 10 menit untuk beradaptasi dengan distro ini

 
kekuatan utama distro ini untuk para pemula adalah secara default sudah disertakan codecs2 multimedia. Tanpa harus menginstal apa2 lagi, semua format multimedia bisa langsung dimainkan. Ini berbeda dengan keempat distro lainnya diatas. Untuk memainkan file2 multimedia misal mp3 dll, kita harus menginstal codec2 multimedia. Walopun itu bukan hal sulit, karena sudah terdapat dalam cd2 installernya

4. Linux Mandriva

Distro ini merupakan hasil merger dari dari distro linux asal Prancis M`ndrake Linux dan sebuah distro asal Brazil yaitu Connectiva, sehingga melebur jadi satu distro besar bernama Mandriva ini. Kekuatan utama distro ini adalah kemudahan instalasi operasional dan penampilan desktop KDE-nya yang sangat cantik. hanya sedikit dibawah Opensuse.  Menginstal Mandriva bahkan lebih mudah daripada kita menginstal win’shit’. hanya dengan beberapa kali klik, kemudaian tunggu kurang lebih 20 menit, sebuah desktop linux yang cantik, mudah operasionalnya namun powerful sudah bisa kita nikmati

5. Fedora

Distro asal amerika ini merupakan versi free dari produsen Linux nomor satu di dunia RedHat Inc. Versi server-nya RHEL, Red Hat Enterprise Linux merupakan distro kelas enterprise yang paling dipercaya di seluruh dunia. Tentu saja versi free ini mewarisi kestabilan induknya. Ya itu memang kekuatan utama distro ini, kestabilan. Disamping stability, kekuatan fedora yang lain adalah kemudahan admistrasi pemaketan software dengan menggunakan tool yg bernama YUM, salah satu yg terbaik di lingkungan linux saat ini. Sama dengan OpenSuse, semua hardware terdeteksi dengan sangat baik
Secara default, Desktop manager alias GUI yg dipake pada versi terbarunya yaitu Fedora Core 9 adalah Gnome

6. Xandros 


Xandros mengacu pada nama distro Linux dan perusahaan (Xandros Corporation) yang membuatnya. Xandros Linux adalah sebuah distro Linux yang berdasarkan pada sistem KDE. Nama Xandros diambil dari gabungan X-Window System dan pulau Andros di Yunani. Didirikan bulan Mei 2001 oleh Linux Global Partners, perusahaan ini berkantor pusat di kota New York, Amerika Serikat. Distronya merupakan pengembangan dari Corel Linux, yang berbasis Debian, yang diakuisisi dari Corel Corporation pada bulan Agustus 2001 setelah Corel memutuskan meninggalkan pemasaran distro Linux.
Xandros adalah salah satu pendiri Desktop Linux Consortium dan anggota Interop Vendor Alliance. Tampilannya sangat mirip dengan Microsoft Windows, jadi mudah dan nyaman terutama bagi para pemula.

Kelebihan Xandros Linux antara lain:

  1. Langkah instalasi yang mudah
  2. User friendly
  3. Man
  4. Didesain untuk pemula
  5. ajemen partisi terintegrasi
  6. Aplikasi berkualitas dari para engineer Xandros
  7. Kompatibilitas dengan file format Microsoft
  8. Sangat cocok bagi anda yang ingin migrasi ke linux dengan mudah
  9. Mudah dalam sharing file dan folder dengan komputer windows
Selain kelebihan, setiap Sistem Operasi pasti memiliki kekurangan… berikut ini merupakan kekurangan Xandros Linux Operating System…

Kelemahan Xandros Linux antara lain:

  1. Memerlukan biaya karena sistem operasi ini bersifat komersial
  2. KDE modifikasi sehingga tidak bisa diupdate sendiri KDE-nya
  3. ngandung komponen proprietary sehingga mencegah distribusi ulang

19 Jan 2012

IKUTI SERTIFIKASI, WORKSHOP & PELATIHAN ClearOS Server
 
ClearOS adalah linux yang di kostumasi khusus untuk keperluan server.Dengan berbagai fitur yang powerfull dan setting yang simple, ClearOS menjadi alternative pilihan, baik untuk pemula yang tidak mengerti linux sama sekali maupun untuk professional yang memerlukan kemampuan terbaik dari OS linux server. Berbasis Linux Red Hat Enterprise 5, menjadikan ClearOS memiliki source base yang kuat dan stabil untuk dijalankan sebagai server diwarnet, game online,kantor-kantor,dan perusahaan. Keunggulan ClearOS diantaranya adalah sbb:

1. Open source 
ClearOS lisensinya bersifat open source. Semua fitur seperti antivirus, antispam, content filter, VPN, dll bisa didapatkan secara gratis, tanpa perlu membeli dari pihak ketiga dengan harga yang mahal
2. Dukungan profesional
Dukungan dokumentasi online dan sebuah komunitas yang aktif siap untuk
membantu menemukan setiap solusi masalah anda.Selain itu dengan ClearCenter. anda tidak hanya akan memperoleh 24x7 dukungan teknis ClearCARE dari ClearCenter, tetapi juga menjadi mitra kerja ClearCenter untuk bantuan instalasi, dukungan teknis, layanan profesional dan bahwa semua pemeliharaan penting.
3. Kemudahan setting
Dengan fitur webconfig terintegrasi, ClearOS menyajikan kemudahan setting dengan panduan grafis.Membuat seorang pemula sekalipun mampu membuat server Linux yang handal dan powerfull.

Dengan diadakannya WorkShop dan pelatihan serta Sertifikasi, dengan harapan bahwa ClearOS akan menjadi server yang bisa di andalkan dan dengan dana yang lebih efektif. Maka segera ikuti SERTIFIKASI, WORKSHOP & PELATIHAN ClearOS server yang di selenggarakan di : 

Broadband Learning Center (BLC) TELKOM Pandaan Jatim. Jl. Kasri 53A Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur. Sabtu & Minggu 11-12 Februari 2012.
Pembicara : -Andi Micro (Founder ClearOS Indonesia Community)
 
segera daftarkan melalui :FORM PENDAFTARAN DILAKUKAN SECARA ONLINE

Untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi dan isi FORMULIR PENDAFTARAN ONLINE pada link berikut :

http://clearos-indonesia.com/register/seminarJATIM/

SEGERA DAFTARKAN PERUSAHAAN/PRIBADI ANDA...!



Panitia Menyediakan penginapan bagi yang hadir satu hari sebelumnya sbb :
1. Mess Telkom di Jl. Kasri No. 53A Pandaan ,
2. Fasilitas full Wifi ,
3. Aula full AC,
4. 3 KM,
5. Soft Drink (Aqua, Coffe / Tea) and
6. Siaran Full Channel Telkomvision (Nasional + Internasional HBO, Starmovie, Sport, dll )
Mhn konfirmasi ke Mas Nanang 0343-8464646 bagi yg " menginap "

 
 
  
 
Terima kasih kepada seluruh Komunitas LINUXER yg Fantastis...
Sumber : ClearOS Indonesia